IQNA

Solidaritas Al-Azhar dengan Irak dalam Memerangi Terorisme

6:25 - August 02, 2021
Berita ID: 3475579
TEHERAN (IQNA) - Pusat Islam Al-Azhar mengeluarkan pernyataan yang mengutuk serangan teroris baru-baru ini terhadap majelis berkabung di provinsi Salahuddin Irak dan mengungkapkan solidaritasnya dengan rakyat Irak dan pemerintah dalam memerangi terorisme.

IQNA melaporkan seperti dilansir mawazin.net, Al-Azhar mengutuk keras serangan teroris oleh kelompok teroris ISIS pada majelis berkabung di provinsi Irak utara Salahuddin pada Jumat malam, yang menyebabkan sejumlah orang tewas dan terluka.

Al-Azhar menekankan dalam sebuah pernyataan: “Insiden ini, di mana darah orang yang tidak bersalah tertumpah, adalah serangan teroris berbahaya yang bertentangan dengan prinsip-prinsip kemanusiaan dan Islam yang mana hal itu menunjukkan kekotoran kelompok pemberontak dan teroris yang secara palsu mengatasnamakan Islam.”

Al-Azhar lebih lanjut menekankan solidaritas penuhnya dengan para pemimpin, pemerintah dan rakyat Irak dalam perang melawan terorisme.

Pernyataan itu mengatakan bahwa Syekh Ahmad Al-Tayyib, Syekh Al-Azhar, saat menyampaikan belasungkawa dan simpati yang tulus kepada keluarga para korban, berdoa kepada Allah swt agar memberikan rahmat dan pengampunan bagi para korban, kesabaran dan kedamaian bagi keluarga mereka, dan penyembuhan segera bagi yang terluka.

Kelompok teroris ISIS menyerang sebuah patroli penjaga majelis berkabung di sebuah desa di kota selatan Yathrib di provinsi Salahuddin pada Jumat malam, yang menewaskan tiga personel keamanan.

Akibatnya, pasukan keamanan Irak menembaki elemen ISIS, dan ISIS menembaki warga sipil tak berdosa di majelis berkabung, yang menewaskan empat warga Irak dan melukai 17 lainnya.

Dalam hal ini, dalam beberapa jam terakhir, al-Hashd al-Shaabi telah mengirim lebih banyak peralatan dan personel ke Samarra di provinsi Salahuddin untuk menghadapi kelompok teroris ISIS dan telah menyiapkan program intelijen dan keamanan khusus untuk memperkuat perang melawan sisa-sisa ISIS di wilayah ini. (hry)

 

3987661

Kunci-kunci: Solidaritas Al-Azhar ، irak ، terorisme
captcha